Kamis, 26 Des 2024
JATIM

Betonisasi Ruas Jalan Betro-Kalanganyar Segera Digarap, Gus Muhdlor: Tuntaskan Betonisasi Selanjutnya Fokus Pengembangan Wisata Kampung Nelayan

SIDOARJO, MediaSorotMata.com – Proyek betonisasi ruas jalan Betro – Kalanganyar Kecamatan Sedati kembali dilanjutkan. Betonisasi jalan utama menuju wisata kampung nelayan dan wisata pemancingan ikan bandeng itu segera dikerjakan tahun 2022 ini dengan total panjang sekitar 850 meter.

Bupati Sidoarjo Ahmad Muhdlor menyampaikan, pengerjaannya akan dimulai sekitar akhir Juni atau paling lambat Juli 2022. Pembangunan infrastruktur jalan di kawasan Sedati timur tersebut masuk dalam prioritas pemkab Sidoarjo.

Gus Muhdlor sudah menproyeksikan sepanjang jalan Betro – Kalanganyar akan dibeton untuk memperlancar akses ekonomi di wilayah Sedati timur. Karena kawasan tersebut sudah menjadi kawasan ekonomi wisata.

“Pengerjaannya akan dilakukan secara bertahap. Targetnya akan dibeton sampai ke Desa Kalanganyar,” terang Gus Muhdlor saat Gowes pagi sidak jalan rusak ruas Betro-Kalanganyar Kecamatan Sedati yang dalam waktu dekat akan digarap, Sabtu (4/3/2022).

Jalur utama menuju kampung nelayan Desa Kalanganyar itu sekarang sudah menjadi kawasan wisata. Khususnya wisata pemancingan. Selain itu, desa paling ujung timur Sidoarjo utara itu juga menyimpan potensi wisata alam. Yakni wisata mangroove yang bisa dikembangkan.

Oleh karenanya, pembangunan di kawasan kampung nelayan itu masuk dalam program prioritas pembangunan infrastruktur. Terutama program betonisasi. Bupati Gus Muhdlor sekarang tengah meningkatkan infrastruktur jalannya terlebih dulu selanjutnya akan fokus pada pengembangan obyek wisatanya.

Desa Kalanganyar dan desa sekitarnya, seperti Desa Cemandi merupakan kawasan kampung nelayan. Selama ini program peningkatan infrastruktur dan pengembangan obyek wisatanya belum tergarap dengan maksimal. Oleh sebab itu bupati alumni FISIP Unair Surabaya itu ingin kedua desa tersebut dikembangkan menjadi obyek wisata kampung nelayan dengan memberdayakan BUMDes-BUMDes yang ada.

“Desa Kalanganyar ini termasuk desa nelayan dan sudah menjadi obyek wisata bagi para penghobi mancing. Khususnya mancing ikan bandeng. Nanti bisa dikembangkan lagi, seperti wisata mangroovenya bisa digarap. BUMDesnya juga dikembangkan lagi karena potensi ekonomi desanya cukup tinggi. Yang penting infrastruktur jalannya dulu yang dibenahi,” terang putra KH. Agoes Ali Masyhuri pengasuh Ponpes Bumo Sholawat Lebo Sidoarjo itu.

Sementara itu, Plt Kepala Bidang Jalan dan Jembatan Dinas PU Bina Marga SDA Rizal Asnan mengungkapkan, pihaknya sudah selesai lelang dan sudah penandatanganan SPK (Surat Perintah Kerja). Dalam waktu dekat akan dimulai pengerjaannya.

“Kalau tidak molor sekitar dua minggu lagi jalan rusak ruas Betro-Kalanganyar mulai dibeton. Panjangnya sekitar 850 meter. Betonisasi akan dilanjutkan lagi tahun depan seperti yang diperintahkan Pak Bupati,” terang Rizal yang ikut Gowes bersama bupati.

Rizal juga menyampaikan, selain proyek betonisasi 17 titik dengan panjang sekitar 21 km. Tahun ini Dinas PU akan mengerjakan proyek pemeliharaan jalan di 68 titik yang tersebar di 18 kecamatan. (Nuri)



Baca Juga